Unit Iklan

Kenali Kurap dan Kadas, Tempat Tumbuhnya Serta Cara Penanganannya | Tips Sehat

KURAP DAN KADAS

Kurap dan kadas merupakan penyakit yang menyerang permukaan kulit, yang biasanya disebabkan oleh tumbuhnya jamur. Pada umumnya muncul didaerah tertentu pada bagian tubuh, Jamur menjadi penyebab munculnya kurap dan kadas pun berbeda-beda, tergantung dimana munculnya.

kurap,kurapika,kurap di wajah,kurap di kepala,kurap pada bayi,kurap kering,kurap ayam,kurap air


Kurap bisa muncul dimana saja dan pada siapa saja, kurap dikepala, kurap di pangkal paha, kurap diwajah dan kurap juga bisa menyerang siapa saja misalnya kurap pada bayi.

Baca Juga : Jangan sampai salah mengatasi anak ketergantungan Gadget, bisa berakibat fatal...Coba lihat Caranya disini

A. Tempat Tumbuh Kurap dan Kadas Beserta Gejalahnya


1. Kurap atau Kadas di kulit kepala


kurap di kepala biasanya disebabkan oleh jamur Trichophyton atau Microsporum. Penyakit ini mudah menular, umumnya diderita oleh anak-anak. Kadas di kulit kepala menyebabkan terbentuknya ruam merah bersisik, terkadang disertai rasa gatal. Penyakit ini juga dapat menyebabkan kerontokan rambut dan meninggalkan bercak botak tanmpa disertai ruam.

Baca Juga : Jangan Anggap Enteng, Bahaya Ambeien yang berubah menjadi Abses. Gunakan Cream ini untuk Pengobatan Awal


2. Kurap atau Kadas di Badan


Kurap ini dapat muncul diseluruh kulit tubuh, penyebab munculnya kurap dibadan adalah jamur Trichophyton. Bagian tubuh terinfeksi jamur ini akan timbul ruam berwarna merah jambu sampai merah. 

Baca Juga : Kamu sering merasa gatal gatal, jangan dibiarkan Mungkin kamu mengalami ini

3. Kurap atau Kadas di Kuku


Penyakit kurap pada kuku umumnya diakibatkan oleh jamur yang menyerang badan, apabila kuku terserang jamur ini, kuku akan mengalami penebalan, tidak bercahaya, dan berubah bentuk. Infeksi cenderung menyerang kuku jari tangan. Kuku yang terinfeksi jamur ini dapat terlepas dari jari, remuk atau berserpihan.

Baca Juga : Jangan Sampai Salah, Kenali Waktu Makan saat Diet disini

4. Kurap atau Kadas di Kaki


Kurap yang terjadi di kaki biasanya disebabkan oleh jamur Trichophyton atau Epidermophyton. Jamur ini biasanya tumbuh didaerah lembab dan hangat, seperti diantara jari-jari kaki. Jamur dapat menyebabkan terbentuknya sisik yang sangat halus tanpa disertai gejalah tertentu. Namun jamur juga terkadang menimbulkan sisik-sisik kasar disertai ruam dan rasa gatal. Akibatnya kulit kaki menjadi retak-retak. Kurap pada kaki biasanya muncul saat cuaca hangat atau panas.

Baca Juga : Lagi Diet, Bosan Makan Salad Yang Itu itu saja...Mungkin Kamu Bisa Gunakan Resep Salap Ini untuk Membantu Diet Kamu


B. Penanganan Kurap dan Kadas

Penyakit Kurap pada umumnya menimbulkan rasa gatal. Oleh karena itu, penanganan pertama yang dilakukan adalah menghilangkan rasa gatal yang timbul.Caranya dengan mengoleskan krim kortikosteroid. Kebanyakan infeksi kurap bersifat ringan, kecuali infeksi yang menyerang kuku, kepala, dan kulit sehingga penanganannya cukup dengan mengoleskan krim anti jamur. Oleskan krim sekali atau dua kali dalam sehari, selama 7-10 hari sehingga seluruh ruam hilang.

Baca Juga : Penting Bagi Ibu Hamil Untuk Mengetahui Cara dan Tips Melancarkan ASI

Ingat yah sobat semua, penyakit kurap khusus untuk kuku tidak selalu bereaksi terhadap obat-obatan yang digunakan melalui mulut. Penyakit ini mudah kambuh, bahkan setelah pengobatan yang tampaknya berhasil.

Terima kasih sudah mampir yah, terus support Sekataku agar terus dapat memberikan informasi yang bermanfaat tentunya. Salam !!

0 Response to "Kenali Kurap dan Kadas, Tempat Tumbuhnya Serta Cara Penanganannya | Tips Sehat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel